top of page
Articles & Resources

Sasaran Layanan HOS

1.   Korban Penyalahgunaan Narkoba.

Individu yang baik secara sukarela atau didampingi oleh keluarga yang datang untuk mengakses program  rehabilitasi.

 

2.  Keluarga

  • Mendorong terwujudnya keluarga harmonis, komunikatif, dan tidak kodependen.

  • Mendorong keluarga untuk terlibat sepenuhnya dalam upaya dukungan pemulihan anggota keluarga mereka yang ODGPZ.

  • Mendorong terwujudnya orang tua sebagai panutan/teladan dan memahami dunia adiksi sehingga dapat menerima dan mendukung anaknya yang menjadi korban dalam penyalahgunaan narkoba.

 

3.  Institusi / Lembaga dan Masyarakat

  • Meningkatkan pengetahuan dan informasi kepada masyarakat tentang penyalahgunaan Napza.

  • Mendorong masyarakat untuk ikut berpartisipasi aktif dalam melakukan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan Napza.

  • Mendorong masyarakat untuk mampu menjadi kapital pemulihan korban penyalahgunaan Napza.

  • Mendorong masyarakat untuk membantu proses pemulihan, resosialisasi, dan pembinaan lanjutan bagi korban penyalahgunaan Napza yang telah kembali beraktifitas di tengah masyarakat.

Persyaratan Klien

  • Laki laki.

  • Usia minimal 13 tahun.

  • Menyalahgunakan salah satu jenis Napza atau lebih

  • Orangtua/Wali klien mengisi Formulir pendaftaran, surat permohonan dan surat pernyataan persetujuan (Informed Consent) atas kesediaannya menitipkan klien untuk dibina di House of Serenity.

  • Klien dan keluarga bersedia menanggung biaya selama menjalani program dan mau terlibat dalam kegiatan/program.

Mengakses Layanan

Pecandu yang dirujuk, dibawa oleh keluarga, maupun secara sukarela mendaftarkan diri sebagai klien di Rumah Rehabilitasi HOS dapat memilih serangkaian layanan utama yang bervariasi dan dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan pecandu akan layanan rehabilitasi.

Program Rehabilitasi Utama yang ditawarkan di Rumah Rehabilitasi HOS adalah: Rawat Jalan, Rawat Inap, Re-Entry, dan Program After Care/Pasca Rehabilitasi.

Pecandu atau keluarga dan masyarakat yang ingin mengakses layanan Rehabilitasi Utama harus menyelesaikan prosedur administrasi dan pendaftaran yang berlaku di Rumah Rehabilitasi HOS sebelum terdaftar sebagai klien.

Proses administrasi pendaftaran dan screening yang dilalui oleh calon klien adalah:

  • Calon klien menjalankan proses screening yang terdiri dari urine test dan initial assessment dengan instrumen asesmen standar di House of Serenity.

  • Orangtua/wali menjalani proses wawancara awal untuk mengetahui data awal yang dibutuhkan untuk menentukan tindakan terhadap calon klien.

  • Hasil dari proses screening menghasilkan rekomendasi rawatan yang kemudian dikomunikasikan kepada calon klien dan orangtua/wali

  • Bila calon klien/orangtua wali menyetujui untuk dilakukan rawatan sesuai rekomendasi, maka calon residen dan orangtua/wali mengisi formulir pendaftaran, surat permohonan dan surat pernyataan (Informed Consent) kesediaan untuk menjalani program rehabilitasi di House of Serenity.

bottom of page