top of page

Rumah Rehabilitasi House of Serenity adalah sebuah tempat yang aman bagi Orang dengan Masalah Adiksi (ODMA) untuk melepaskan diri dari ketergantungan mereka akan drugs.
 

Di HOS, ODMA akan difasilitasi untuk memulai perjalanan kehidupan yang baru, clean, dan sober sebagai seorang recovering person (orang yang sedang dalam pemulihan).
 

HOS bertujuan menjadi sebuah agen perubahan yang mendukung kamu untuk merubah hidupmu sendiri menjadi lebih positif, produktif, normatif, bahagia, dan terutama damai tanpa narkoba.
 

Tidak ada yang lebih menderita akibat adiksi selain si pecandu itu sendiri. Baik kamu kehendaki atau tidak, fakta bahwa dengan membaca ini berarti kamu sedang mempertimbangkan perubahan adalah sebuah berkah dari Tuhan karena banyak pecandu di luar sana yang masih menderita dan tidak dapat mengakses dukungan yang diperlukan.
 

Pengalaman kami sebagai profesional di bidang rehabilitasi penyalahgunaan narkoba selama bertahun-tahun menunjukkan bahwa kesuksesan seorang recovering person untuk mempertahankan pemulihan mereka bergantung pada beberapa poin penting:
 

  1. NIAT
    Bila kamu tidak ingin berhenti, maka tidak ada yang bisa membuat kamu berhenti. Saat niat itu telah ada pada dirimu, maka kami siap membantu.
    Tapi ketahuilah, niat (walaupun penting dan merupakan kunci awal pemulihan) bukanlah segalanya. Banyak recovering person di luar sana yang sudah muak dan lelah dengan drugs tapi menemukan diri mereka kembali menggunakan drugs itu lagi. Kenapa? Kemungkinan besar karena mereka kurang menerapkan beberapa poin selanjutnya ini.

  2. Memahami diri sendiri
    Untuk merubah sesuatu kita harus mengenal lebih dulu sesuatu itu. Seorang pecandu kerapkali enggan untuk melihat jauh ke dalam diri. Akibatnya ia kerap tidak mengerti kenapa dirinya melakukan atau tidak melakukan sesuatu, sehingga perubahan yang terjadi sulit dipertahankan. Program HOS dirancang untuk membantumu semakin memahami diri sendiri agar dapat mendukung perubahan.

  3. Kemauan untuk berbagi
    Berbagi yang dimaksud disini adalah membagi apa yang kamu pikirkan dan rasakan, termasuk berbagi kisah hidupmu. Pecandu umumnya tertutup sehingga mudah emosional dan menyulitkan orang lain yang berniat membantu. Di HOS, kamu akan dibimbing untuk mendapatkan pengalaman berbagi yang akan mengubah hidupmu.

  4. Berpikiran terbuka
    Di HOS kamu akan mendapati dan menjalani banyak hal yang baru yang bermanfaat untukmu. Kamu diharapkan berpikiran terbuka untuk mencoba menjalankan hal-hal baru tersebut tanpa prasangka ataupun dugaan negatif. Akan sulit menjalankan suatu cara hidup baru bila kita tidak menyukai cara tersebut (sayangnya seringkali tanpa mencobanya terlebih dulu sebelumnya).   

  5. Kembali terhubung dengan lingkungan sosial
    Kata "terhubung" memiliki arti lebih dalam dimana bukan sekedar memiliki status tapi juga menjalankan segala hak dan kewajiban kita yang berkaitan dengan status tersebut dengan lebih baik dan optimal. Di HOS, kami berkomitmen penuh untuk mendampingimu dalam proses beradaptasi kembali dengan keluarga dan masyarakat.

     

Oleh karena itu, ayolah! PERJALANANMU DIMULAI DI SINI...
Dan kami siap untuk membantumu, Kawan.

Selamat Datang di HOS

 Tim HOS

"Kedamaian, keberanian, dan Kebijaksanaan

dalam Pemulihan"

Misi HOS adalah memfasilitasi residen untuk mengembangkan kondisi biopsikososial dan spiritual yang sehat dan adaptif serta bebas dari penyalahgunaan zat, sehingga dapat menjalankan kehidupan mereka di keluarga dan masyarakat dengan pola hidup yang normal, normatif dan penuh tanggung jawab dalam kepulihan.

Our Motto
Our Mission
Pulih Bersama Kami

Sis Resty adalah Direktur HOS yang sangat berdedikasi untuk memberikan layanan rehabilitasi berkualitas yang berbasis bukti.

Sebagai perancang program dan dengan pengalaman sebagai psikolog dan konselor adiksi selama 7 tahun, Sis Resty menguatkan fakta bahwa seseorang yang bukan mantan pecandu pun mampu memfasilitasi para pecandu untuk pulih. Yang dibutuhkan hanyalah kepedulian dan empati yang besar, kemauan untuk membantu, dan pemahaman tentang adiksi. Sebagai istri dari seorang mantan pecandu dan telah mendampingi suaminya menjalani pemulihan selama bertahun-tahun, Sis Resty terbukti memiliki semua itu. Plus, Ibu satu anak yang juga lulusan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta ini adalah Psikolog Adiksi yang handal.

Ingin memastikan Anda ditangani secara profesional? Lihat CV Sis Resty di sini.

Sis Resty

Resty Pramitha D, M.Psi, Psikolog

Bro Danang adalah Program Manager di HOS, dan mungkin orang yang paling tepat untuk jabatan itu. Ia memiliki lebih dari 8 tahun pengalaman sebagai profesional di bidang rehabilitasi. Ia juga kerap menjadi narasumber di BNNP, kampus-kampus, sekolah, dan kelompok masyarakat. Ia juga seorang recovering person (mantan pecandu) yang telah mempertahankan kepulihan selama bertahun-tahun setelah menjadi pecandu selama hampir 25 tahun.

​

Kepribadiannya yang tegas dan tato yang menutupi sebagian besar tubuhnya bagaikan saksi bisu pergulatan hidupnya dengan drugs di masa lalu. Mungkin karena itulah kepeduliannya terhadap para pecandu yang ingin pulih sangat tinggi, karena ia tahu bagaimana kompleksnya proses perubahan untuk hidup bersih dari drugs.

​

Ingin memastikan Anda ditangani secara profesional? Lihat CV Bro Danang di sini.

Bro Danang

Dianang Iswardana

Bro Danang adalah Program Manager di HOS, dan mungkin orang yang paling tepat untuk jabatan itu. Ia memiliki lebih dari 8 tahun pengalaman sebagai profesional di bidang rehabilitasi. Ia juga kerap menjadi narasumber di BNNP, kampus-kampus, sekolah, dan kelompok masyarakat. Ia juga seorang recovering person (mantan pecandu) yang telah mempertahankan kepulihan selama bertahun-tahun setelah menjadi pecandu selama hampir 25 tahun.

​

Kepribadiannya yang tegas dan tato yang menutupi sebagian besar tubuhnya bagaikan saksi bisu pergulatan hidupnya dengan drugs di masa lalu. Mungkin karena itulah kepeduliannya terhadap para pecandu yang ingin pulih sangat tinggi, karena ia tahu bagaimana kompleksnya proses perubahan untuk hidup bersih dari drugs.

​

Ingin memastikan Anda ditangani secara profesional? Lihat CV Bro Danang di sini.

Bro Danang

Dianang Iswardana

bottom of page